Sampit - Remaja LDII PAC Baamang Barat - Sampit menunjukkan kreativitas dan inovasi mereka dalam menggelar pengajian di alam terbuka dengan tema “RESSOTIRA” (Remaja Sholih Sholihah Tidar Raya). Acara pengajian yang biasanya dilakukan di dalam masjid, kali ini dipindahkan ke tepi Sungai Mentaya, di lokasi Dapur Acil Titin Sampit pada Selasa 17 Oktober 2023.
Acara pengajian ini tidak hanya memberikan pengetahuan agama yang mendalam, tapi juga memberikan kesempatan bagi para remaja LDII Kotim untuk menikmati keindahan alam dan bersosialisasi dengan teman-teman mereka. Dalam acara ini, mereka juga mengikuti berbagai permainan islami yang menantang dan menyenangkan, serta mendapatkan tausiah nasehat dari Pembina LDII PC Baamang Dasuki MT.
“Pengajian di alam terbuka ini adalah ide cemerlang yang membuat remaja LDII Kotim bisa belajar agama dengan cara yang lebih menyegarkan dan interaktif. Mereka bisa melihat kebesaran Allah SWT melalui ciptaan-Nya di alam, dan juga bisa berbagi pengalaman dan ilmu dengan teman-teman mereka,” kata Sobirin, Pembina Remaja LDII PAC Baamang Barat - Sampit.
Tidak hanya itu, acara ini juga memberikan hadiah-hadiah menarik untuk peserta yang paling aktif dan juara dalam berbagai permainan yang diselenggarakan.
“Ngaji Outdoor ini menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi remaja LDII Sampit, yang tidak hanya mendapatkan ilmu agama, tapi juga kesempatan untuk bersantai dan bersenang-senang di alam terbuka,” pungkasnya. (GS/PS).