Sumedang, 21 Februari 2024 – DPW LDII Jawa Barat (Jabar) menunjukkan komitmennya dalam memerangi stunting melalui webinar “Pencegahan Stunting Melalui Optimalisasi Integrity Farming pada Lahan Pekarangan”. Acara yang diikuti oleh perempuan LDII se-Jawa Barat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan perempuan dalam memanfaatkan lahan pekarangan untuk meningkatkan ketahanan pangan keluarga dan mencegah stunting.
Kepala Dinas Kesehatan Jawa Barat, Raden Vini Adiani, dalam sambutannya menegaskan bahwa stunting merupakan masalah serius yang harus segera diatasi. “Stunting bukan hanya masalah kesehatan, tetapi juga masalah ekonomi dan sosial. Oleh karena itu, diperlukan upaya bersama dari semua pihak untuk menuntaskannya,” ujar Vini.
Vini menekankan pentingnya peran perempuan dalam mencegah stunting, karena perempuan merupakan penentu utama dalam pemenuhan gizi keluarga. “Perempuan harus memiliki pengetahuan dan keterampilan yang memadai dalam mengelola ketahanan pangan keluarga,” imbuhnya.
Webinar ini menghadirkan narasumber dari berbagai bidang, termasuk Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bandung, Ningning Hendasah, yang memaparkan berbagai program pemerintah dalam mencegah stunting. Ningning juga menekankan pentingnya optimalisasi lahan pekarangan untuk meningkatkan ketahanan pangan keluarga.
“Pemerintah Kabupaten Bandung melalui Dinas Pertanian terus meluncurkan program-program pencegahan stunting, seperti gerakan makan susu dan telur, cadangan pangan, dan optimalisasi pekarangan dengan integrated family farming,” ungkap Ningning.
Ningning berharap, webinar ini dapat memberikan edukasi kepada perempuan LDII dalam mendukung peningkatan ketahanan pangan keluarga dan mencegah stunting. “Melalui integrated farming system, kita dapat bersama-sama mencegah dan menuntaskan stunting di Indonesia,” tutupnya.
Webinar ini merupakan salah satu bentuk kontribusi LDII dalam mewujudkan generasi emas 2045. Dengan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan perempuan dalam mencegah stunting, LDII diharapkan dapat membantu pemerintah dalam mencapai target pembangunan nasional.