Silaturahim Polres Jakut dan LDII, Jaga Komunikasi dan Toleransi

 Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan, melakukan silaturahim dengan Ketua DPD LDII Jakarta Utara, Pudya Sanjaya, pada Kamis (11/4). Dalam pertemuan ini, Kombes Pol Gidion mengungkapkan bahwa silaturahim bertujuan untuk menjaga komunikasi, toleransi, dan kekompakkan.

“Untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat. Demi Jakarta Utara yang aman dan damai,” ujar Gidion.

Selanjutnya, ia memberikan pesan khusus terkait momen Idul Fitri, mengajak warga yang tidak mudik untuk peduli dengan keamanan lingkungan. “Jika ada yang mencurigakan, lapor ke Polsek atau hubungi layanan call center 110. Kami akan merespon laporan yang masuk, untuk pelayanan masyarakat,” imbuh Gidion.

Menanggapi hal ini, Pudya Sanjaya menyatakan komitmen untuk selalu berkolaborasi dengan berbagai pihak dan mendukung kamtibmas di Jakarta Utara. “Semoga tetap terjalin hubungan baik ini. Untuk Jakarta Utara yang aman, damai, dan kondusif,” jelasnya.

Dalam acara tersebut, Kapolres Jakarta Utara didampingi oleh Wakapolres Jakarta Utara AKBP Wiraga Dimas Tama dan Kasat Binmas Polres Jakarta Utara AKBP Agus Rizal. Sementara dari LDII, hadir dalam silaturahim ini Wakil Ketua DPD LDII Jakarta Utara Ronggo Kusumo, Achmad Subchan, Sekretaris Sobar Lubis, dan Wakil Bendahara Ikhtiar Jaya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama