LDII Jawa Barat Gelar Pelatihan AI untuk Tingkatkan Efektivitas Produksi Konten Media

LDII Jawa Barat Gelar Pelatihan AI untuk Tingkatkan Efektivitas Produksi Konten Media


BANDUNG. DPW LDII Provinsi Jawa Barat mengadakan Pelatihan AI di Studio Utama Sekretariat DPW, yang juga disiarkan langsung ke Studio Mini DPD LDII di seluruh kota/kabupaten se-Jawa Barat, Minggu (6/10/24). Acara ini dihadiri oleh Pengurus Harian serta anggota dari Bagian Komunikasi, Informasi, dan Media (KIM) dan Bagian Teknologi, Informasi, Aplikasi dan Telematika (TIAT) dari DPD LDII.

Pelatihan ini bertujuan untuk memperkenalkan dan mengembangkan pemahaman tentang kecerdasan buatan (AI) di lingkungan LDII. Diharapkan, setiap bagian dalam struktur organisasi dapat memanfaatkan teknologi AI untuk meningkatkan efektivitas operasional dalam pembuatan konten media.

Pemateri dalam acara ini adalah Ketua Biro TIAT DPW LDII Jawa Barat, Arief, dan Ketua POKJA LINES Jawa Barat, Abdul Soleh. Mereka membahas pemanfaatan AI dalam produksi konten media, termasuk penggunaan penyuntingan video otomatis dan analisis tren untuk menghasilkan konten yang lebih relevan bagi audiens.

Dalam sambutannya, Wakil Ketua DPW LDII Jawa Barat, Achjar Nazarudin, menekankan pentingnya mengadopsi teknologi masa depan ini untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas organisasi. Ia berharap semua peserta dapat menerapkan pengetahuan yang diperoleh untuk memperkuat LDII di tingkat provinsi maupun kota/kabupaten.

“Perkembangan teknologi harus kita manfaatkan. Jangan sampai kita hanya menjadi pengguna, tetapi kita harus bisa memanfaatkan teknologi untuk kemajuan organisasi. AI sudah berkembang selama beberapa tahun, tetapi penerapannya dalam kehidupan berorganisasi masih terbatas,” ujar Achjar.

Acara diakhiri dengan sesi diskusi interaktif, memungkinkan peserta bertukar ide dan pandangan mengenai penerapan AI dalam operasional organisasi. Pelatihan ini diharapkan menjadi langkah awal menuju transformasi digital yang lebih signifikan di masa depan.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama