Balikpapan, (21/4) — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kota Balikpapan melakukan audiensi dengan Wakil Wali Kota Bagus Susetyo pada Selasa (15/4), bertempat di kantor Wakil Wali Kota. Pertemuan tersebut digelar dalam rangka memperkuat sinergi antara LDII dan pemerintah daerah, khususnya dalam bidang pendidikan dan pembangunan karakter generasi muda.
Ketua DPD LDII Balikpapan, Herry Fathamsyah, menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk mempererat koordinasi serta menjalin silaturahmi. “Kehadiran kami untuk mempererat sinergi dan koordinasi sekaligus silaturrahim,” ujar Herry.
Dalam pemaparannya, Herry membeberkan berbagai program LDII di Balikpapan, salah satunya pengembangan lembaga pendidikan berbasis keagamaan dan umum yang dinaungi oleh Yayasan Tri Sukses Generus dan Yayasan Bairuha Manshurin. Lembaga-lembaga ini mengelola pendidikan mulai dari PAUD, TK, SD, SMP, hingga SMA.
“SMA IT Tri Sukses Generus bahkan telah meraih akreditasi A, dan banyak lulusannya berhasil diterima di perguruan tinggi negeri melalui jalur SNBP, SNBT, dan jalur Mandiri,” ujar Herry.
Pengasuh Pondok Pesantren Bairuha, KH Munawar Cholil, menambahkan bahwa hal tersebut sejalan dengan visi LDII dalam membina generasi yang unggul. “Hal itu mengacu salah satu program kerja LDII di bidang pendidikan yang bertujuan menciptakan generasi unggul baik secara akademik maupun spiritual,” kata KH Munawar.
Selain bidang pendidikan, LDII juga mendorong pembentukan karakter generasi muda melalui program unggulan pengembangan 29 karakter luhur. “Bentuk kontribusi dan komitmen LDII melalui pembentukan dan penguatan karakter luhur sejak dini hingga usia menjelang nikah, yang diharapkan menjadi proyek nasional,” kata Herry.
Ia menegaskan bahwa LDII tidak dapat berjalan sendiri dalam mewujudkan program-program tersebut. Dibutuhkan dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah. “Insya Allah, dengan konsistensi dan kolaborasi yang baik bersama pemerintah daerah, LDII akan terus memberikan kontribusi positif dan konkret bagi kemajuan Kota Balikpapan dan bangsa,” pungkasnya.
Audiensi ini menandai langkah strategis dalam memperkuat kemitraan antara organisasi masyarakat dan pemerintah daerah dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan, khususnya dalam pengembangan pendidikan dan karakter generasi penerus bangsa.